Wakil Ketua TP PKK Jawa Tengah Nawal Nur Arafah Yasin secara resmi membuka pameran Usaha Peningkatan Pendapatan Keluarga Sejahtera (UPPKS) di Alun-Alun Purwodadi, Jumat (28/6/2019). Hadir pula dalam pembukaan pameran, Bupati Grobogan Sri Sumarni, Sekda Moh Sumarsono dan pejabat terkait lainnya. Pameran ini digelar dalam rangkaian peringatan Hari Keluarga Nasional (Harganas) XXVI tingkat provinsi Jateng yang dipusatkan di Grobogan.

Dalam sambutannya, Nawal Nur Arafah Yasin mengungkapkan, Harganas merupakan momentum perenungan atau mengingat kembali bagaimana mewujudkan keluarga berkualitas melalui delapan fungsi secara optimal. Menurutnya, dari delapan fungsi tersebut yang paling penting adalah fungsi ekonomi.

“Keluarga yang berkualitas adalah keluarga yang mandiri secara ekonomi. Yakni, mampu memenuhi kebutuhan dasarnya dan mampu memberdayakan keluarga yang lain, dari golongan prasejahtera menuju keluarga sejahtera,” kata istri Wagub Jateng Taj Yasin itu.

Salah satu jalan kemandirian ekonomi keluarga adalah UPPKS. Melalui UPPKS, masyarakat prasejahtera mendapatkan pembinaan mengenai kewirausahaan, kesertaan ber-KB, aset permodalan dan lainnya.

“Adanya UPPKS ini menjadi sarana meningkatkan penghasilan keluarga melalui kegiatan usaha ekonomi produktif. Tantangan yang kita hadapi adalah regenerasi. Sebab, tidak semua usaha memiliki generasi penerus sehingga semakin lama semakin berkurang,” cetusnya.

Jumlah UPPKS di Jawa Tengah hingga April 2019 mencapai 59.013 kelompok. Sementara, pelaku UPPKS yang ikut serta dalam pameran ini berjumlah 54 kelompok. Terdiri dari 35 kelompok UPPKS se-Jawa Tengah dan 19 kelompok UPPKS di Kabupaten Grobogan.

Lokasi Kantor

Jumlah Pengunjung

336265
Hari iniHari ini41
KemarenKemaren202
Minggu iniMinggu ini709
Bulan iniBulan ini3825
KeseluruhanKeseluruhan336265
Go to top